Thanks kamu yang ke

Minggu, 02 Oktober 2011

Hanya untuk Hari Ini

0

Morniing all :D Entah kenapa pagi ini saya rasanya bersemangat sekali. Penuh senyum penuh cinta. Dan saya langsung teringat akan sepuluh paragraf yang selalu saya simpan dalam hati, dari sebuah buku karangan Dale Carnegie berjudul terjemahan Mengatasi Rasa Cemas dan Depresi. Buku ini benar-benar menjadi sebuah vitamin hati bagi saya. Dan inilah sepuluh paragraf itu.


Hanya untuk hari ini saya akan merasa bahagia. Hal ini berarti apa yang dikatakan oleh Abraham Lincoln benar, bahwa "kebanyakan orang hampir sama bahagianya seperti apa yang bisa mereka buat pikirannya menjadi demikian." Kebahagiaan adalah dari dalam; hal itu bukanlah sebuah persoalan dari luar.

Hanya untuk hari ini saya akan berusaha menyesuaikan diri saya, dan tidak berusaha menyesuaikan segala sesuatu sesuai dengan keinginan saya. Saya akan menerima keluarga saya, usaha saya, dan keberuntungan saya seperti saat mereka datang kepada saya dan menyesuaikan diri saya kepada mereka.

Hanya untuk hari ini saya akan merawat tubuh saya. Saya akan melatihnya, menyayanginya, mengurusnya, tidak menyakitinya atau menolaknya, sehingga ia akan bisa menjadi sebuah mesin yang sempurna untuk keperluan saya.

Hanya untuk hari ini saya akan memperkuat pikiran saya. Saya akan belajar sesuatu yang berguna. Saya tidak akan menjadi seseorang yang bermental lemah. Saya akan membaca sesuatu yang membutuhkan usaha, pemikiran dan konsentrasi.

Hanya untuk hari ini saya akan melatih jiwa saya dengan tiga cara; saya akan berbuat kebaikan kepada seseorang tanpa diketahui oleh siapapun. Saya akan melakukan setidaknya dua hal yang tidak saya sukai, seperti yang disarankan oleh William James, hanya sebagai latihan.

Hanya untuk hari ini saya akan merasa sependapat. Saya akan tampil dengan sebaik mungkin, berpakaian dengan sepantas mungkin, berbicara dengan penuh kelembutan, bersikap dengan penuh hormat, berlaku pemurah dengan pujian, tidak akan mengkritik sama sekali, ataupun mencoba mencari kesalahan dengan sesuatu dan tidak berusaha untuk mengatur atau memperbaiki siapapun.

Hanya untuk hari ini saya akan mencoba untuk hidup melewati hari ini saja, tidak akan berusaha menanggung semua permasalahan hidup saya seluruhnya. Saya bisa mengerjakan semua hal selama dua belas jam yang benar-benar akan mengejutkan saya seandainya saya harus melakukan hal itu sepanjang hidup saya.

Hanya untuk hari ini saya akan memiliki sebuah program. Saya akan menuliskan apa yang akan saya lakukan setiap jam. Saya mungkin tidak akan mengikuti mereka dengan tepat, tapi saya akan memilikinya. Hal itu akan menghilangkan dua macam penyakit, ketergesa-gesaan dan salah dalam mengambil keputusan.

Hanya untuk hari ini saya akan menyisihkan waktu setengah jam yang tenang untuk diri saya sendiri dan menjadi rileks. Dalam setengah jam ini terkadang saya akan berpikir tentang Tuhan, sehingga dengan demikian saya akan bisa mendapatkan sebuah perspektif yang lebih lagi ke dalam hidup saya.

Hanya untuk hari ini saya tidak akan merasa takut, terutama saya tidak akan merasa takut untuk bahagia, untuk menikmati apa yang indah, untuk mencintai, dan untuk percaya bahwa mereka yang saya cintai, mencintai saya.


Benar-benar sepuluh paragraf yang sangat mampu mengubah pikiran dan perasaan saya dalam sekejap saja. Seandainya kita bisa melakukan "Hanya untuk Hari Ini" ini setiap hari, pasti - seperti yang dikatakan di paragraf tujuh - benar-benar akan mengejutkan kita seandainya kita harus melakukan hal itu sepanjang hidup kita. Apabila kita ingin mengembangkan sebuah sikap mental yang akan membawa kita kedamaian dan kebahagiaan: Berpikir dan bersikap bahagia, dan anda akan merasa bahagia. Dan ingin rasanya saya lakukan sepuluh hal itu setiap hari dalam hidup saya. Semoga.

Semangat pagi :)

0 komentar:

Posting Komentar

Silakan komentarnya ^_^

 
Design by ThemeShift | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Templates | Best Web Hosting
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...